Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Belasan Tim Tenis Siap Berlaga di Kejuaraan Tenis Beregu dan Perorangan Ganda Putra Antar Instansi UNEJ CUP VIII

Hingga Rabu (27/10/2021), sedikitnya telah tercatat 12 Tim Tenis Beregu yang siap berlaga di Kejuaraan Tenis Beregu dan Perorangan Ganda Putra Antar Instansi Universitas Jember (UNEJ) CUP VIII, yang akan digelar pada tanggal 29 - 31 Oktober 2021.

Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P.
Hal tersebut seperti diungkapkan oleh ketua panitia pelaksana turnamen, Prof. Dr. Ir. Soetriono, M.P., dalam keterangan pers yang diterima oleh ayotenis.com (27/10).

"Sementara hingga hari ini sudah 12 tim yang daftar, sedangkan untuk kategori perorangan telah terdaftar 18 peserta." tutur Prof Soetriono.

Lebih lanjut dikatakan oleh Pria yang juga menjabat sebagai Ketua Pengurus Kabupaten (Pengkab) Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (PELTI) Jember tersebut, 12 tim beregu adalah angka yang cukup ideal.

"12 tim ideal. Mungkin babak pertama setengah kompetisi, 3 group." imbuhnya.

"Kedua belas tim tersebut adalah, Unej A dan Unej B, UPN Surabaya A dan B, Polda, Kodam V Brawijaya, Unesa Surabaya, UM Malang, UB Malang, Rolas Medika, dan Polres." urai Prof Soetriono.

Masih dalam keterangan pers tersebut, Prof Soetriono juga mengungkapkan bila pihaknya akan menjadi tuan rumah perhelatan turnamen Seduluran Selawase pada awal bulan Desember mendatang.

"Pada tanggal 3,4 dan 5 Desember mendatang kami akan menjadi tuan rumah turnamen tenis Seduluran Selawase, jadi monggo teman-teman semua mempersiapkan diri." tandasnya.

Daftar Peringkat Nasional Pelti (PNP) Terbaru dapat disimak di TenisIndonesia.com